Dalam memperingati HUT ke-417 Kota Singaraja Tahun 2021 dengan melaksanakan apel tiap-tiap SKPD bertemakan “Disiplin Diri, Bangkit Pertiwi”. Selasa, 30 Maret 2021 Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng melaksanakan kegiatan tersebut dengan melibatkan Kepala Dinas, Sekretaris, Kepala Bidang, Kepala Seksi, Kasubag dan seluruh staf Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng. Dalam pelaksanaannya Kepala Dinas Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng I Made Kuta, S. Sos sebagai inspektur upacara.
Di sela-sela sambutan Bapak Kepala Dinas mengajak seluruh karyawan karyawati Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng untuk menjadikan HUT Kota Singaraja sebagai momentum evaluasi terhadap apa yang telah disumbangkan untuk Kabupaten Buleleng khususnya dalam mendorong terwujudnya masyarakat Buleleng yang Mandiri, Sejahtera, dan Berdaya Saing Berlandaskan Tri Hita Karana. Dengan usia 417 Tahun Kota Singaraja sangatlah matang dan teruji dari berbagai pengalaman, hendaknya dari tahun ke tahun selalu menempatkan energi positif yang mampu mendorong performa dan kinerja terbaik dalam penyelenggaraan pemerintahan yang baik (good governance) di Kabupaten Buleleng ini. Bapak Kadis juga menekankan tema HUT Kota Singaraja (Disiplin Diri, Bangkit Pertiwi) sangat relevan sebab, hari ini seharusnya kita untuk berjuang bersama menghadapi dan memerangi pandemi global Covid-19, tidak mudah menyerah dengan cobaan ini dan bangkit dengan tetap melakukan pencegahan, penanganan dan menyukseskan vaksinasi Covid-19 serta selalu “nunas ica” secara niskala dan melaksanakan protokol kesehatan sesuai tatanan kehidupan Era Baru dengan penuh tanggung jawab dan disiplin diri.
Pelaksanaan HUT Kota Singaraja di SKPD Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng yang dimulai pukul 08.00 wita sampai dengan pukul 08.30 wita berjalan dengan lancar.