(0362) 22063
dpmptsp@bulelengkab.go.id
Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu

DPMPTSP dalam Mengikuti Lomba Tajog

Admin dpmptsp | 23 Maret 2018 | 628 kali

Dalam rangka hari ulang tahun Kota Singaraja yang ke 414 Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu kabupaten Buleleng ikut serta dalam lomba tajog yang diselenggarakan pada Jumat, 23 Maret 2018 di Pantai Kerobokan, Kecamatan Sawan.

Lompa diikuti oleh seluruh OPD, Kecamatan dan BUMD di kabupaten Buleleng. Untuk Dinas Penanaman Modal dan DPMPPTSP dikuti oleh satu orang peserta yaitu I Nyoman Sudibya, SE selaku Kasubag Umum dan Keuangan.

Tajog merupakan salah satu olahraga tradisional. Berdiri sambil berjalan di atas bambu merupakan suatu hal yang tidak mudah dan membutuhkan latihan rutin serta diikuti keinginan yang kuat untuk memainkan tajog. Hingga saat ini permainan tajog sudah sulit kita temui.