DPMPPTSP Kabupaten Buleleng diwakili oleh Kasi Kebijakan dan Penyuluhan menghadiri pertemuan tim gugus tugas Kabupaten Layak Anak (KLA) Kabupaten Buleleng pada Selasa, 26 Pebruari 2018 bertempat di ruang rapat Bappeda Kabupaten Buleleng.
Acara diselenggarakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan anak (DPPKBPP-PA) Kabupaten Buleleng, dan dihadiri oleh seluruh OPD di lingkup Pemerintahan Kabupaten Buleleng.
Pertemuan ini merupakan langkah persiapan untuk menghadapi penilaian KLA oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak yang biasakan akan dilaksanakan padan Bulan Maret.
Untuk tahun 2018 sendiri Kabupaten Buleleng meraih penghargaan Kabupaten Layak Anak (KLA) Kategori Pratama. Diketahui ada lima tingkatan kriteria KLA yaitu KLA Pratama, KLA Muda, KLA Madya, KLA Nindya dan KLA Utama.