Pendampingan Vaksinasi di Desa Tajun
Admin dpmptsp | 10 Maret 2022 | 116 kali
Singaraja, 10 Maret 2022
“Di tengah peningkatan angka positif COVID-19, pemberian vaksin booster tengah digencarkan. Vaksin dosis ketiga ini diberikan untuk membantu meningkatkan antibodi, sehingga risiko penularan virus corona bisa ditekan. Booster vaksin disebut juga vaksin dosis ketiga diberikan sebagai upaya untuk memutuskan rantai penularan COVID-19.
Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng melaksanakan pendampingan vaksinasi di Desa Tajun, Kecamatan Kubutambahan yang dimulai pada pukul 09.00 wita-selesai. Masyarakat disana sangat antusias divaksinasi dan pelaksanaannya berjalan dengan lancar dan mengikuti protokol kesehatan. Dalam vaksinasi kali ini 346 orang telah di vaksin. Tujuan dari vaksinasi yaitu dengan meningkatkan imunitas tubuh dalam melawan virus Corona. Ada beberapa manfaat dari pemberian vaksin booster COVID-19, antara lain:
1. Mencegah infeksi virus Corona;
2. Mempertahankan tingkat kekebalan tubuh;
3. Memperkuat antibodi yang sudah terbangun;
4. Memperpanjang masa perlindungan dari virus.
Dengan melakukan vaksinasi segera dan menerapkan prokes secara ketat, diharapkan penularan virus corona bisa segera dikendalikan. Selalu kenakan masker saat harus beraktivitas di luar rumah, hindari kerumunan, dan rajin mencuci tangan atau menggunakan hand sanitizer.