Pada hari ini Kamis tanggal 13 Oktober 2022, Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng berkesempatan menerima rombongan visitasi Pelatihan Kepeminpinan Nasional (PKN) Tingkat II Angkatan XXVIII Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia.
Rombongan dipimpin langsung oleh Dr. Tutik Lestari, M.Pd selaku Koordinator Bidang Kepemimpinan dan Prajabatan BPSDM Kemendagri RI. Peserta yang mengikuti pelatihan ini sebanyak sebelas orang. Adapun tema dari Penyelenggaraan PKN Tingkat II ini adalah “Mewujudkan Kepeminpinan Strategis Dalam Memperkokoh Sinergitas Penyelenggaraan Pemerintahan Dalam Negeri”.
Rombongan disambut langsung oleh Ir. Ketut Lihadnyana, M.M.A. selaku PJ Bupati Kabupaten Buleleng yang didampingi jajaran dan Bapak Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Kabupaten Buleleng I Made Kuta, S. Sos, Penyelenggaraan PKN Tingkat II ini dilaksanakan di Ruang Rapat DPMPTSP Kabupaten Buleleng.